FUSI NUKLIR, adalah energi maha dahsyat yang membakar Matahari dan bintang-bintang di alam semesta selama milyaran tahun.
Dan dalam 1 detik saja, Matahari menciptakan energi yang lebih besar dari yang telah digunakan seluruh umat manusia selama jutaan tahun. 380 milyar-milyar Megawatt. Dalam 1 detik!
Dan kalau umat manusia bisa mengendalikan energi raksasa ini, manusia akan mendapatkan sumber energi baru yang begitu dahsyat, yang sebelumnya hanya ada dalam khayalan dan cerita-cerita Science-Fiction. Sumber energi yang nyaris tak terbatas, murah, dan akan mencukupi kebutuhan seluruh umat manusia, untuk selama-lamanya.
Matahari sendiri adalah bintang, dan Bintang sebenarnya adalah bola plasma Hidrogen raksasa yang terbakar. Proses pembakarannya dasarnya adalah Fusi Nuklir di intinya.Pembentuk bintang-bintang itu utamanya adalah Hidrogen dan Helium. Dan Matahari sendiri terdiri dari 73.46% Hidrogen dan 24,85% Helium ( dan 0,77% oksigen dan seterusnya).
Jadi bagaimana Fusi Nuklir itu diciptakan ? (pasti juga tidak akan jauh dari Hidrogen dan Helium)
ENERGI TERDAHSYAT DI ALAM SEMESTA, DARI AIR ?
Sekarang, para ilmuwan sedang mengembangkan pembangkit listrik nuklir berteknologi FUSI.
Ini adalah terobosan yang paling revolusioner. Energi yang dihasilkannya nanti akan Ratusan Ribu, bahkan Jutaan kali lebih besar dari pembangkit nuklir lama yang masih memakai Fisi dan sangat radioaktif. (Apalagi kalau dibandingkan pembangkit listrik biasa!).
Prosesnya adalah dengan Menyatukan atom-atom untuk menciptakan nukleus yang lebih berat. Atom yang digunakan, Deuterium dan Tritium. Deuterium dan Tritium ini berasal dari Atom Hidrogen (H), yang juga bisa didapat dari, Air !!! (H2O).
Fusi Nuklir = Deuterium + Tritium.
Deuterium bisa langsung diekstrak dari air biasa. Tapi Tritium (T atau ³H, Hidrogen super berat) harus dibentuk dulu. Caranya adalah Lithium (dari batu alam!) dibombardir dengan Neutron.
Bahan Fusi Nuklir = Air + Batu alam !
(Deterium, dan Lithium yang lalu dirubah jadi Tritium)
Deuterium dan Tritium ini lalu digabungkan jadi Helium dengan panas yang sangat-sangat tinggi, 100-150 juta derajat Farenheit (10 kali lebih panas dari inti Matahari!!). Ini lalu menciptakan plasma yang melepaskan energi Neutron Helium yang sangat besar. …FUSI NUKLIR.
Saat ini, prosesnya penciptaannya masih cukup beresiko. Jadi masalah utama sekarang, adalah bagaimana energi ini bisa dikendalikan dengan baik. Tapi teknologi yang dikembangkan telah memungkinkan proses ini menjadi semakin aman.
Energi Fusi Matahari, energi raksasa masa depan. Energi yang berlimpah, murah, aman, dan tidak akan pernah habis bagi seluruh umat manusia.